MATERI DAN TUGAS TEKS ULASAN SISWA KELAS VIII SMPN 4 MANDAH, KAB. INDRAGIRI HILIR, PROV. RIAU (BAGIAN 3)

 


C.      Menelaah Isi, Struktur, dan Kaidah Teks Ulasan

 

Setelah mempelajari materi ini, kamu diharapkan mampu: menelaah teks ulasan untuk mengetahui struktur dan kaidah beserta perbedaan tentang kualitas karya (film, cerpen, puisi, novel, dan karya seni daerah).

Struktur teks ulasan terbagi menjadi enam, yaitu :

1.      Identitas, mencakup judul, pengarang, penerbit, tahun  terbit, tebal halaman, dan ukuran buku.

2.      Orientasi, menjelaskan keberadaannya sebagai novel yang mendapat penghargaan, sekaligus mendapat perhatian yang cukup besar dari banyak kalangan.

3.      Synopsis, berupa ringkasan yang menggambarkan pemahaman penulis terhadap isi novel

4.      Analisis, berupa paparan tentang keberadaan unsur-unsur cerita, seperti tema, penokohan, dan alur.

5.      Evaluasi, berupa paparan tentang kelebihan dan kekurangan suatu karya.

6.      Rekomendasi, berupa ajakan untuk menikmati sebuah karya yang telah diulas.

 

 

Pasangkanlah  !

Pernyataan dalam teks ulasan “Atheis”

Struktur Teks

1.      Bahasa novel ini mengalir lancar dan mudah dipahami. (….)

A.      Identitas

B.      Orientasi

C.      Sinopsis

D.     Analisis

E.      Evaluasi

F.       Rekomendasi

2.      Novel memberikan banyak pelajaran pada pembacanya antara lain bahwa kita harus pandai bergaul dengan orang lain. (….)

3.      Atheis merupakan salah satu novel terbaik yang memperoleh hadiah tahunan pemerintah RI tahun 1969. (….)

4.      Judul           : Atheis

Pengarang : Achdiat K. Mihardja (….)

5.      Novel ini menceritakan perjalanan hidup tokoh Hasan (….)

 

Adapun prosedur dalam mengerjakan tugas tersebut … ada baiknya kalian membaca terlebih dahulu peraturanya sebagai berikut :

1.      Kerjakan tugas dengan jujur dan bertanggung jawab di rumah masing-masing

2.      Kirimkan tugas kalian berupa catatan dan latihan melalui whatsapp atau email amrolanibelaras@gmail.com

3.      Paling lambat Bapak tunggu tanggal    21 Februari 2021.

 

Cukup sampai di sini dulu pertemuan kita kali ini anak-anak… selamat mengerjakan … dan jangan lupa … untuk tetap stay at home ya …

 

\

Post a Comment

0 Comments